Cerita Realita: Seorang Mommy yang Selalu Bermasalah dengan Anak Lakinya - Adaptive Parenting & Counseling

Cerita Realita: Seorang Mommy yang Selalu Bermasalah dengan Anak Lakinya

Ada seorang mommy yang punya dua anak. Yang sulung laki-laki dan yang kecil perempuan.

Somehow mommy ini selalu bermasalah dengan anak lakinya. Sedangkan dengan anak perempuannya selalu baik-baik saja.

Mommy ini menganggap anak lakinya pendiam, pasif, suka menyendiri dan agak cengeng.

“Ya pak, anak laki khan mestinya ada bandel-bandel dikit. Bukannya menghindar sewaktu disamperin temen. Dia sukanya asyik sendiri.”

Karena ini sesi Human Design, maka saya juga lihat Kids Blueprint (birth chart) anak ini. Dan anak ini tipe Reflector. Jadi memang normal baginya untuk pasif, pendiam dan suka menyendiri.

Namun mommy-nya yang tidak mau terima karena ingin anaknya seperti gentleman.

Dari eksplorasi lebih lanjut, rupanya ortu mommy ini cerai sewaktu mommy ini masih anak-anak. Namun setelah menikah lagi, ayah mommy ini masih juga cheating.

Dan suami mommy ini ternyata juga cheating.

Hipotesa saya adalah mommy ini mendambakan figur lelaki sejati yang tidak didapatkannya sejak kecil. Mommy ini tanpa disadari ingin ‘sosok ayah yang gentleman’, yang tidak seperti ayahnya atau pun suaminya.

Dan akibatnya anak lakinyalah yang menjadi sasaran tanpa disadari mommy ini. Ya, mommy ini ingin anak lakinya menjadi ‘sosok ayah yang gentleman’.

Inilah yang disebut dengan projection orang tua terhadap anak. Di mana anak tanpa disadari menjadi korban akibat trauma atau ‘luka’ orang tuanya.

Apakah Anda juga selalu bermasalah dengan salah satu anak Anda?

Siapa tahu saya bisa bantu.

Yuk ikut webinar Adaptive Parenting “The Next Level: Transformative Parenting”!

Atau silahkan juga jika Anda mau gratis konsultasi 1 jam. No obligation whatsoever.

Thanks!

Aldian Prakoso

Click Here to Leave a Comment Below